ALHAMDULILLAH, GAJI GURU BANTU SEGERA DIBAYAR

Assalamu'alaikum rekan-rekan ! Kabar gembira akan kami bagikan untuk rekan-rekan terkait dengan gaji guru bantu yang akan segera di bayarkan. Berikut ulasan lengkapnya.

Jika tidak ada halangan, sebanyak 616 guru bantu provinsi yang ada di Kabupaten Kuantan Singingi akan dibayarkan gajinya selama tiga bulan.


Saat ini, Pemprov Riau melalui Dinas Pendidikan Kuansing sedang mempersiapkan proses administrasinya. “Bulan ini kita salurkan. Kalau tak ada halangan, pertengahan Maret ini sudah disalurkan,” kata Kepala Disdik Kuansing Jupirman SPd, Kamis (10/3).

Sebelumnya, guru bantu provinsi yang ada di Kuansing berjumlah 640 orang. Oleh karena sebagian ada yang sudah menjadi CPNS, tentu provinsi tidak lagi membayarkan gajinya sebagai guru bantu. “Sekarang jumlah guru bantu yang akan disalurkan gajinya itu ada sebanyak 616 guru,” sebutnya.

Jupirman menyadari, bahwa gaji guru bantu provinsi ini terbilang besar, yang mencapai Rp2 juta per bulan. Oleh sebab itu, ia meminta agar para guru terus meningkatkan kinerjanya dalam mencerdaskan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

“Besar juga gajinya. Kami berharap para guru ini terus meningkatkan kinerja guna meningkatkan mutu pendidikan kita. Insya Allah, bulan ini gajinya sudah disalurkan seluruhnya,” kata Jupirman.

Sedangkan guru bantu provinsi yang sudah menjadi CPNS, kata kadisdik, gajinya sudah disesuaikan dengan guru yang PNS. “Iya, tak menerima lagi mereka gaji sebagai guru bantu provinsi, karena statusnya CPNS,” jelas Jupirman.

Sumber : riaupos.co

Selamat membaca dan semoga bermanfaat.
LIKE & SHARE
loading...

0 Response to "ALHAMDULILLAH, GAJI GURU BANTU SEGERA DIBAYAR"

Posting Komentar